MAKASSAR, berita-sulsel.com – Pengurus, kader dan simpatisan, PCD Daerah Pemilihan IV, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Makassar, yang meliputi Kecamatan, Panakkukang dan Manggala bersama dengan jamaah, melakukan aksi sosial berupa Bersih-Bersih Masjid, Minggu (14/06/2016).
Kegiatan dilakukan dalam rangka memakmurkan masjid pada bulan suci Ramadan. Aksi tersebut juga dilakukan sebagai bentuk kepedulian partai bersama pengurus, kader dan simpatisan dalam meluangkan waktu berbakti sosial di bulan Ramadan, agar masyarakat merasa aman dan nyaman melaksanakan ibadah.
Koordinator Panitia Ansyithoh Ramadhan 1436 H PCD Dapil 4 Makassar Hasdar, mengatakan, kegiatan merupakan program kerja Panitia Ansyithoh Ramadhan Dapil 4 Makassar jelang bulan Ramadan dengan dua titik lokasi yaitu Masjid Babussalam Karuwisi Utara, Panakkukang dan Masjid Rihlah Mubarak Ranggong, Manggala.
“Kegiatan bersih-bersih masjid ini kami maksudkan, agar ketika bulan Ramadan, masyarakat dapat menggunakan fasilitas masjid dengan nyaman dengan kondisi masjidnya terlihat bersih” Ungkap Hasdar
Memang kegiatan ini belum maksimal, untuk itu setiap tahun secara bergantian kita anjangsana ke masjid-masjid untuk melaksanakan program Bersih-Bersih Mesjid. “Harapan kami, kegiatan dapat ditindaklanjuti oleh masyarakat pada umumnya,” terangnya.
Ketua Umum DPD PKS Makassar, Mudzakkir Ali Djamil, mengatakan, kegiatan itu juga memupuk kebersamaan di antara sesama kader, simpatisan dan masyarakat. “Masyarakat menyambut kegiatan ini dengan antusias,” katanya.
Lanjut Mudzakkir mengatakan Selain membersihkan masjid, para Jamaah, pengurus, kader dan simpatisan PKS ini juga melakukan pengecatan serta pemberian bantuan alat kebersihan kepada pengurus masjid setempat dan ini kami instruksikan ke semua level pengurus kecamatan se-Makassar. (ris)
Comment