Zaskia Sungkar Ikut Program Kehamilan

Zaskia Sungkar Ikut Program Kehamilan

Zaskia Sungkar Ikut Program Kehamilan

Zaskia Sungkar Ikut Program Kehamilan
Zaskia Sungkar

berita-sulsel.com – Anak. Pertanyaan ini selalu mampir ke pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah se­jak menikah 2010 lalu. Mungkin sudah me­nyerah dengan cara hubungan intim biasa, mereka akhirnya serius menjalani program kehamilan di dokter ahli kandungan.

“Masih tahap awal. Diminta kurangi aktivitas biar tidak terlalu stres,” ungkap Zaskia.


Irwansyah pun harus memantau Zaskia agar tidak terlalu lelah dalam beraktivitas. Apalagi saat ini kakak kandung Shireen Sungkar tersebut semakin disibukkan den­gan bisnis clothing line-nya yang makin terkenal.

“Kemarin ke dokter, aku udah ngewanti-wanti, kita udah buang-buang uang buat program, kalau gagal ya sayang,” ucap Irwansyah.

Melakukan program kehamilan ini, Zaskia tak mau gaya-gayaan ke luar neg­eri. Menurutnya, di Indonesia pun sudah banyak dokter kandungan yang mumpuni. Ia memberikan contoh teman-temannya yang sukses menjalani program kehamilan serupa.

“Di sini aja dulu, dokter Indonesia bagus kok, kebetulan dapat info dari teman-teman, ada yang berhasil, temanku pada berhasil. Semoga ya, kita mau berkorban ngurangin stress. Insya Allah kalau udah waktunya (dikasih),” tutur pesinetron dan personel The Sisters ini.

Meski Zaskia telah mendapatkan kepona­kan dari Shireen dan Teuku Wisnu, namun kebahagiaannya sebagai seorang wanita seolah kurang lengkap.

“Adek aku punya anak. Ngerasanya kayak udah punya anak. Sebenarnya udah dari kemarin-kemarin pengen anak, pengen ngerawat sendiri, pengen lah usaha,” ucap pemain film Wanita Tetap Wanita dan Sua­miku Adik Iparku ini.

Zaskia pun mengaku sedang pusing tujuh keliling lantaran bulan puasa yang akan tiba. Kenapa? Rupanya karena pesanan hijab yang meningkat ketika Ramadan.

“Jadinya lebih ke sini lebih banyak keg­iatan dan banyak yang dikerjakan. Semua brand hijab kan kalau Ramadan pasti pus­ing siapkan stok, pusingnya di produksi,” beber Zaskia.

Makanya, biar tidak terlalu pusing, ia sudah menyiapkan produksi hijabnya sejak tiga bulan lalu. Sehingga, pekerjaan tidak terlalu menumpuk saat puasa. Zaskia dan Ir­wansyah memang fokus menggeluti busana muslimah sejak beberapa tahun lalu.

Bahkan, saking fokusnya, mereka sempat terlena dan jauh dari industri hiburan. “Na­manya juga berkah Ramadan, Alhamdulillah dapat rezeki,” timpal Irwansyah.

Sumber : Rmol

Comment