Balon Kades di Bone Sepakat Siap Menang, Siap Kalah

Balon Kades di Bone Sepakat Siap Menang, Siap Kalah

Balon Kades di Bone Sepakat Siap Menang, Siap Kalah

Balon Kades di Bone Sepakat Siap Menang, Siap Kalah
Balon Kades di Bone Sepakat Siap Menang, Siap Kalah

BONE, BERITA-SULSEL.COM – Pemilihan kepala desa (Pilkades) yang serentak digelar 14 November mendatang diharapkan menjadi percontohan seluruh kegiatan daerah di Indonesia.

Hal ini ditegaskan Wakil Bupati Bone, H.Ambo Dalle dihadapan bakal calon kepala desa pada acara penandatanganan fakta integritas di Gedung Pemuda, Kamis (29/10/2015).


Mantan Ketua DPRD Bone ini menambahkan, guna menghasilkan Pilkades yang berkualitas, pemerintah Kabupaten Bone telah mempersiapkan dan melakukan setiap tahapan Pilkades dengan baik.

“Semua tahapan Pilkades sudah dan tengah dilaksanakan sesuai jadwal, semoga pilkades serentak ini dapat menjadi contoh bagi daerah lain yang akan melakukan hal serupa,”ujarnya.

Pernyataan wakil bupati Bone itu didukung ketua Bawaslu pusat, Muhammadiah saat diminta memberikan sambutan. Kata dia, apa yang menjadi tekad Pemkab Bone untuk menjadi percontohan harus bisa diwujudkan.

Muhammadiah membandingkan pilkades serentak dengan pemilihan kepala daerah (pilkada) yang akan digelar 9 Desember 2015 mendatang. Menurutnya, pilkades serentak didaerah ini yang pelaksananya baru pertama kali di nusantara ini akan memberikan efek yang signifikan bagi pilkada. Apalagi pilkades serentak didaerah ini.

“Di pulau Jawa sering dilaksanakan pilkades, tapi bukan serentak. Saya kira pilkades serentak ini baik, sudah pasti akan menjadi percontohan bagi daerah lain,”bebernya.

Ia juga berharap pilkades nanti semua calon mau mengimplementasikan apa yang sudah disepakainya dalam fakta integritas yang baru saja ditandatangani. Semua calon kades sudah berikrar dan bersepakat untuk siap menang dan siap kalah.

“ Saya kira semua calon kades sudah siap menang dan siap kalah. Namun faktanya ada orang yang siap kalah, tapi tidak mau menerima hasilnya. Jadi sebaiknya, siap menang, siap kalah dan siap menerima hasil,” tegasnya.

Pilkades, kata Muhammadiah, merupakan sebuah bentuk pelaksanaa demokrasi. Dalam perhelatan sebuah pesta demokrasi akan berhasil pelaksanannya, apabila semua calon siap menang dan siap kalah, siap mengikuti aturan main , adanya birokrasi yang tidak memihak dan jangan ada politik uang.

Ia juga menjelaskan, perbedaan pelaksanaan pesta demokrasi di zaman orde baru dan orde reformasi sekarang ini. Menurutnya, pada jaman orde baru, pelaksanaan sebuah demokrasi, apakah itu pemilihan eksekutif ataupun legislatif, hasilnya sudah bisa diketahui, meskipun kegiatannya belum terlaksana. Sedangkan di zaman reformasi, hasil pemilihan baru bisa diketahui setelah dilakukan pencoblosan.

“Jadi, dalam pilkades nanti, sudah ada calon yang mengetahui kemenangannya, itu adalah pilkades ala orde baru,”pungkasnya.

Sekedar diketahui sebanyak 563 calon kepala desa (kades) di Kabupaten Bone menandatangani pakta integritas. Hal ini dilakukan lima calon kades di hadapan Wakil Bupati Bone H Ambo Dalle, Ketua Bawaslu RI DR Muhammad, dan Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Mayjen TNI Soedarmo.

Usai menandatangani fakta integritas, calon kades ini sekaligus mengikuti ceramah umum yang dibawakan Ketua Bawaslu RI dan Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri.

Direktoral Jenderal (Dirjen) Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Mayjen TNI Soedarmo memaparkan sinergitas antara pemda dan instansi vertikal serta stakholder dalam rangka menjaga stabilitas keamanan, ketentraman, dan ketertiban masyarakat (Kamtrantibmas).

Terpisah Ketua Apdesi Bone, Sri Rahayu Irwandi mengatakan, penandatangan fakta integritas merupakan sebuah pertanggungjawaban agar siap di pilih dan terpilih, hal itu harus diaplikasikan dalam bersikap.

“Setelah penandatanganan itu sebuah kesepakatan hati dan tangan kita untuk mempertanggungjawabkan dunia akhirat apa yang menjadi komitmen kita,” ungkapnya. (yus/amp)

Baca Juga

177 Desa di Bone Gelar Pilkades Serentak

Kapolres Bone Apresiasi Kontes Batu

Pemda Bone Asuransikan Hasil Panen Petani

Comment