Ini Pentingnya Akreditasi Kampus

ilustrasi kampus
ilustrasi kampus

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Jelang penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2016/2017, pengiat Pembantu Ketua (Puket) I Bidang Akademik Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Wira Bhakti Makassar, Ir Abdul Haris SE MSi kembali mengingatkan masyarakat, khususnya calon mahasiswa baru untuk jeli memilih kampus dengan melihat akreditasinya, bukan fasilitas dan ISO saja.

“Akreditas perguruan tinggi itu penting. Semakin bagus akreditas suatu Perguruan Tinggi (PT), maka semakin bagus kualitas akademik di PT itu. Akreditasi bagi sebuah PT sama dengan pemberian label kualitas pada sebuah barang. Layaknya baju yang bermerek, semakin terkenal merek baju tersebut, maka semakin bagus kualitas baju itu dan semakin banyak yang pembelinya,” jelasnya, Rabu (25/5/2016).


Kata dia, walau Perguruan Tinggi sudah terakreditasi baik, belum tentu jurusan di Perguruan Tinggi tersebut juga bagus. “Kamu sekalian harus benar-benar jeli untuk memilih jurusan di Perguruan Tinggi tersebut,” jelasnya.

Haris menjelaskan, saat ini pemerintah giat giatnya melakukan reformasi birokrasi dalam segala hal yang menyangkut pemerintahan. Khusus dalam seleksi CPNS, pemerintah pusat dalam hal ini pihak Kemenpan RB selalu mengingatkan kepada semua unsur pemerintahan yang ada bahwa pengajuan formasi untuk rekrutmen CPNS haruslah disertai dengan analisa jabatan dan ABK.

Selain menyangkut administratif bagi pemerintahan, ujar Haris, dalam persyaratan seleksi penerimaan CPNS rupanya setiap pemerintah pusat menerapkan hal yang berbeda, salah satunya adalah dalam hal “Akrteditasi Universitas”.

“Bagi Anda yang akan mendaftar CPNS, setiap pendaftar haruslah merupakan lulusan Universitas yang memiliki akreditasi minimal B, dan jika anda adalah lulusan universitas akreditasi C atau masih dalam status terdaftar,” paparnya.

Kata dia, saat ini pihaknya juga membuka pendaftaran mahasiswa baru dengan dua jurusan yakni Akuntansi dan Manajemen. Semuanya sudah mendapatkan akredetasi dengan nilai B dari Badan Akredtasi Nasional Perguruan Tinggi.

“Bagi calon mahasiswa tidak perlu ragu lagi untuk mendaftar ke STIE Wira Bhakti Makassar, setelah lulus mahasiswa akan yakin dan optimis dalam mengejar karir atau cita-cita yang diiginkan,” paparnya.

Selain Perguruan Tinggi dan Jurusan yang sudah terakreditasi B, terang Haris, tenaga pengajar dari STIE Wira Bhkati Makassar terdiri dari kalangan akademis dan praktisi. Sehingga, mahasiswa tidak hanya unggul dalam akademis namun juga bisa belajar langsung dari para praktisi yang berkompeten dalam bidangnya.

“Lokasi kampus kami sangat strategis, yakni di Jalan AP Pettarani. Mahasiswa dengan mudah menuju kampus ditambah dengan suasana yang aman dan nyaman maka kegiatan belajar mahasiswa pun akan semakin menyenangkan,” terangnya. (*)

Baca Juga

STIE Wira Bhakti Makassar Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru

STIE Wira Bhakti Fokus Pembukan S2 Manajemen

STIE Wira Bahkti Wisuda 223 Sarjana Ekonomi

Comment