Pelatih Baru PSM U-21 Bertekad Bawa Tim Berprestasi

11445834MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Pelatih baru Juku Eja muda Budiardjo Thalib mengatakan dirinya bersama rekan-rekannya bertekad membawa tim berprestasi saat ikut kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) U-21 pada 31 Agustus. Apalagi, kata dia, setelah banyak mendapat pengalaman dari Pelatih kepala PSM, Robert Rene Alberts.

“Saya latih PSM muda bukan karena tak tahu apa-apa, tapi saya dipercaya manajemen karena ingin membawa tim berprestasi,” ucap Budiardjo.


Untuk itu, ia mengaku akan mengerahkan seluruh kemampuannya untuk tim Juku Eja muda tersebut. Kendati demikian, Budiardjo tak memungkiri jika dirinya terkendala menukangi PSM muda lantaran belum mengetahui karakter masing-masing pemain.

“Jujur saja saya terkendala karena pemain yang masuk tim bukan pilihan saya,” kata mantan asisten pelatih PSM senior ini. “Tapi itu bukan alasan, saya akan buktikan jika bisa membawa tim juara bersama teman-teman,” sambungnya.

Budiardjo Thalib dipercaya tangani PSM U-21 bersama pelatih kiper Budiman Buswir dan dua asistennya yakni Arman Arsyad serta Yusrifar Djafar.

Comment