Tahun 2017, 17 Ribu Guru di Sulsel Terancam Tak Terima Gaji

Tahun 2017, 17 Ribu Guru di Sulsel Terancam Tak Terima Gaji
Tahun 2017, 17 Ribu Guru di Sulsel Terancam Tak Terima Gaji

MAKASSAR,BERITA-SULSEL.COM – Dana Alokasi Umum (DAU) Sulsel Tahun Anggaran 2017 tidak cukup untuk membayarkan gaji Pegawai Negeri Sipil (PNS) dibawah Naungan Pemerintah Provinsi (Pemprov).

Anggota Komisi A Bidang Pemerintahan DPRD Sulsel, Anwar Sadat Abdul Malik mengungkapkan, kekurangan ini akibat perpindahan wewenang tanggungan gaji guru SMA/SMK dari kabupaten/kota ke provinsi.


“Sebelumnya Pemprov menanggung gaji guru itu mencukupi, tetapi sekarang gaji guru SMA/SMK ditingkat kabupaten dan kota sudah menjadi tanggungan Pemprov Sulsel,” ungkapnya, Jumat, (18/11/2016).

Politisi PKB ini menjelaskan, sebelumnya Pemprov hanya menangung sekitar 12 ribu pegawai, setelah perpindahan wewenang tersebut, jumlah pegawai yang ditanggung oleh pemprov bertambah menjadi 17 orang.

Dikonfirmasi terpisah, Ketua Komisi A DPRD Sulsel, A Yakin Padjalangi mengatakan, DAU Pemprov Sulsel 2017 mengalami kekurangan sebesar Rp 700 miliar.

“DAU kitakan nilainya Rp 2 triliun, untuk gaji semua PNS Pemprov jumlahnya kalau tidak salah 12 ribu, tapi karena ditambah lagi guru SMA/SMK jumlahnya jadi 17 ribu, kita masih membutuhkan anggaran sebesar Rp 700 miliar,” katanya. (ram)


Comment