23 Calon Kades di Bone Tandatangani MOU dengan Kepolisian

Kades di Kecamatan Palakka tandatangani MOU dengan Polsek Palakka, Bone
Kades di Kecamatan Palakka tandatangani MOU dengan Polsek Palakka, Bone

BONE, BERITASULSEL.COM – Jelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) pada 7 Desember nanti, 23 calon Kades dari Kecamatan Palakka menandatangani nota kesepahaman bersama dengan pihak keamanan di Mapolsek Palakka, Jumat (2/12/16) sekitar pukul 15.30 Wita.

Baca Juga : Dato’ Asal Malaysia Ini Asli Suku Bugis Bone


Kapolsek Palakka, AKP A Bahsar, mengatakan kalau kegiatan ini bertujuan agar penyelenggaraan Pilkades serentak tahap II bisa berjalan aman, damai, berkualitas dan bermoral. Baca Juga : Jaga Keutuhan NKRI, Bupati Bone Gelar Doa dan Zikir Bersama

“kiranya dengan diadakannya penandatangan nota kesepahaman antar Calon kades dengan pihak kemanan menjadi suatu patron bagi semua calon dan tim suksesnya untuk bertanggung jawab terhadap pelaksanaan pilkades agar dapat berlangsung aman tertib dan lancar sehingga melahirkan sosok pemimpin yang berkualitas dan berkarakter” bebernya.

Baca Juga : Madrasah Bone Tolak Oknum Guru Selingkuh 

Selain para calon kades, turut hadir Danramil Palakka, Kapten Inf A Arifin Amal, Ketua BPD dari 7 desa, ketua panitia pilkades dan para bhabinkamtibmas Polsek Palakka. (Eka)

Comment