Pemain PSM Makassar Ini Berharap Diberi Kesempatan Alfred Riedl

Muchlis Hadi Ning
Muchlis Hadi Ning

HANOI, BERITA-SULSEL.COM – Pada sesi jumpa pers jelang laga semi-final AFF Suzuki Cup 2016 leg kedua, antara Vietnam kontra tim nasional Indonesia, pelatih timnas Indonesia Alfred Riedl didampingi striker Muchlis Hadi Ning Syaifulloh. Pemain tersebut merupakan salah satu pemain timnas Indonesia yang belum mendapatkan menit bermain.

Keberadaan Muchlis pada sesi jumpa pers jelang laga semi-final leg kedua, yang akan digelar di Stadion My Dinh, Rabu (7/12) esok, bukan jaminan bahwa dirinya akan dimainkan oleh Riedl. Hal itu juga terjadi pada kiper Andritany Ardhiyasa, yang tak dimainkan pada leg pertama meski mendampingi Riedl saat jumpa media.


Muchlis yang merupakan jebolan tim nasional Indonesia U-19 era Indra Sjafri, memenangkan Piala AFF U-19 2013. Pemain yang kini berkarier bersama PSM Makassar itu berharap mendapat menit bermain pada AFF Suzuki Cup pertamanya.

“Tentunya saya berharap dapat kesempatan untuk bermain, mungkin di sini saya mendapat keuntungan lain karena saya juga masih harus banyak belajar dari pemain-pemain senior,” ungkap Muchlis kepada insan pers di Hotel Crowne, Selasa (6/12).

Menurutnya, Vietnam senior punya gaya main yang agresif, sama seperti Vietnam U-19 yang pernah ia hadapi. “Mereka hampir-hampir sama, mereka punya kecepatan dan suka melakukan pressing. Main tandang sama saja bagi kami,” katanya.

Sebagaimana diketahui, Muchlis boleh dibilang merupakan striker dadakan yang dipilih Riedl untuk ajang dua tahunan ini. Pasalnya, Muchlis jadi pilihan setelah Ferinando Pahabol yang diplot sebagai pengganti Irfan Bachdim tak dilepas Persipura Jayapura.

“Tentunya kaget dan bangga, sekarang pemain intinya semua ingin masuk timnas senior. Tidak ada rasa minder (pada pemain lain), semangat saja apalagi banyak pemain muda lain dan jebolan U-19 dulu,” jelasnya.

Comment