Ni’matullah Sebut Incumbent di Palopo Tidak Kuat

Ni’matullah Sebut Incumbent di Palopo Tidak Kuat

LUWU, BERITA-SULSEL.COM – Pada Pilwalkot Palopo 2018, Partai Demokrat berencana mengusung kadernya untuk maju bertarung.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Sulawesi Selatan, Ni’matullah saat ditemui di Walmas, Kabupaten Luwu, Sabtu malam (3/5/17).


Baca Juga : Walikota Palopo Tarawih Bersama Warga Wara Timur

“Untuk Pilwalkot Palopo kami usahakan akan usung kader, karena menurut survei awal dari internal partai kami Incumbent tidak cukup kuat, “ujar Ni’matullah.

Sementara untuk figur kader yang bakal diusung oleh Demokrat, partai tersebut masih melakukan survei. Baca Juga : Diduga Salah Tembak, Keluarga Korban di Palopo Bakal Tuntut Polres Wajo

“Dalam hal itu kami berhati-hati. Soal kader di Palopo kami masih mengacu kepada survei. Tapi kami juga akan membuka peluang untuk yang lain, “jelaa Ni’matullah. Baca Juga : Rauf Rahim Siap Besarkan KKI di Palopo

Sementara itu, Ni’matullah hadir di Kabupaten Luwu dalam rangka safari Ramadhan dan buka puasa bersama.(zadly)

Comment