Halida Thamrin, Dosen Asuhan Kebidanan BBL FKM UMI

Halida Thamrin

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Halida Thamrin, Amd.Keb., S.ST., M.Keb, salah satu dosen yang dimiliki Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muslim Indonesia (FKM UMI). Salah satu kuliah yang ia ajarkan kepada mahasiswanya adalah asuhan kebidanan Bayi Baru Lahir (BBL).

“Bayi baru lahir adalah bayi yang baru lahir selama satu jam pertama kelahiran,” ujarnya saat ditemui di ruang dosen FKM UMI, Senin (27/11/2017).


Kata dia, aspek penting dari asuhan bayi baru lahir adalah dengan menjaga agar bayi tetap kering dan hangat. Selain itu, bayi harus segera kontak kulit dengan ibunya sesegera mungkin.

“Sebagian bayi akan bernafas atau menangis secara spontan dalam waktu 30 detik setelah lahir. Bila bayi tersebut bernafas dan menangis, biarkan bayi tersebut dengan ibunya. Jika tidak, segera cari bantuan untuk memulai resusitasi bayi tersebut,” jelasnya.

Alumni S2 Kebidanan Universitas Hasanuddin (Unhas) ini mengatakan, kendala yang biasa ia dapatkan saat mengajarkan mata kuliah ini adalah dalam membuat mahasiswanya paham dengan kondisi ibu dan anak.

“Mungkin karena mereka belum merasakan jadi seorang ibu hamil, jadi agak susah. Tapi setelah dijelaskan berulang, mereka akan paham juga,” ungkapnya.

Aktif mengikuti berbagai organisasi sewaktu di bangku perkuliahan, ia berpesan agar mahasiswa tidak menyepelehkan akademik.

“Kita dikirim oleh orangtua ke kampus, bukan untuk berlama-lama. Jangan sampai terlena, harus bisa selesai tepat waktu,” ucapnya.

BIODATA

Nama Lengkap : Halida Thamrin, Amd.Keb., S.ST., M.Keb
TTL : Ujung Pandang, 23 Sep 1989
Alamat : Jl. Sungai Saddang Baru No. 39
Hobi : Baca, traveling

Mata kuliah yang diajarkan :
– Asuhan Kebidanan BBL
– Asuhan Kebidanan Nifas
– Organisasi dan Manajemen Pelayanan Kesehatan Kesehatan

Riwayat Pendidikan :
– D3 Kebidanan UMI
– D4 Bidan Pendidik UNPAD
– S2 Kebidanan UNHAS

Pengalaman Organisasi :
– Pramuka
– PMR
– HIMABID FKM UMI

 

 

 

Comment