PKK Kabupaten Soppeng Gelar Lomba Senam Maumere

SOPPENG, BERITA-SULSEL.COM – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) menggelar lomba Senam Maumere antar TP. PKK Se Kabupaten Soppeng, di Gedung Pertemuan Masyarakat Soppeng, Selasa,19/12/17.

Peserta senam maumere terdiri dari 72 regu dari masing-masing pokja, Kecamatan,Kelurahan Dan Desa.


Ketua Tim Penggerak PKK, Sopppeng, Nurjannah dalam sambutannya menyampakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan untuk memeriahkan HKG PKK yang ke 45 tahun.

“Lomba ini bertujuan untuk menjalin kekompakan, kebersamaan dan kekeluargaan diantara para anggota tim penggerak PKK dan melalui lomba ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran, kemauan, dan meningkatkan kualitas hidup sehat karna segala kegiatan dapat berjalan dengan baik apabila tubuh kita dalam keadaan sehat, oleh karna itu kegiatan seperti ini harus terus digalakkan guna memasyarakatkan olahraga dan budaya hidup sehat,” ungkap Nurjannah.

Sekretaris Daerah Drs. H. A. Tenri Sessu Mappejanci, M.Si yang member sambutan sekaligus membuka acara lomba senam maumere menyambut baik Kegiatan ini sebagai ajang untuk terus menggelorakan budaya berolahraga dikalangan masyarakat sekaligus memupuk rasa kesatuan dan kebersamaan dikalangan masyarakat.

“Melalui kegiatan ini tentunya memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kesehatan baik jasmani maupun rohani sehingga memudahkan kita mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas yang dibutuhkan dalam pembangunan bangsa dan negara terkhusus bagi daerah kita Kabupaten Soppeng,” Jelasnya.

Tenrisessu mengajak masyarakat untuk membudayakan hidup sehat dan menggelorakannya melalui hal yang sangat sederhana yakni dengan berolahraga seperti senam dan kegiatan lain yang dpat menyehatkan tubuh.

“Dalam pelaksanaan lomba ini saya harapkan nilai nilai sportifitas tetap dikedepankan dan penilaian dewan yuri harus benar-benar obyektif” harap Tenrisessu.

Lomba senam maumere di buka dengan tarian persembahan dari TP.PKK Kab.Soppeng yang dipimpin oleh Ketua TP.PKK Kab.Soppeng Hj.Nurjannah

Turut hadir TP-PKK dan Dharmawanita persatuan bersama pengurus, Para Kepala Skpd, Kepala Bagian Camat, Lurah dan Kepala Desa.

Comment