Jelang Pergantian Tahun, Danny Keliling Pantau Pos Pengamanan

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Danny Pomanto bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Makassar dan pejabat utama Polda Sulsel melakukan Pemantauan Pelaksanaan pos PAM (pengamanan) tahun baru, Minggu (31/12/17).

Rombongan berangkat dari Mapolresta kota Makassar menggunakan dua unit bus menuju Rumah jabatan Gubernur Sulsel yang terletak di Jalan Sudirman.


Kedatangannya untuk meminta izin kepada Gubernur Sulsel, H. Syahrul Yasin Limpo (SYL) sekaligus memintanya untuk ikut bergabung bersama rombongan.

” Silahkan, kan sudah ada bapak Wali Kota Makassar (Danny) saya cukup dari sini berdoa bersama,” ucap SYL ditengah-tengah melakukan dzikir dan doa bersama para SKPD dan jajarannya.

Pada kesempatan itu, rombongan pun menuju Pos PAM yang terletak di Kecamatan Mamajang (depan Grand Mode) untuk mengecek keadaan pos PAM tersebut.

Disela-sela pemantauan, Wali Kota Makassar, Danny Pomanto mengimbau kepada semua masyarakat sama-sama menjaga suasana aman, nyaman dan kondusif selama pelaksanaan penyambutan Tahun Baru 2018.

“Segera melaporkan bila melihat tindakan-tindakan yang mencurigakan kepada pihak keamanan. Agar kota Makassar terhindar dari kekacauan,” katanya.

Selain Pos Pam di Kecamatan Mamajang, rombongan juga meninjau polsek wilayah Mariso dan berakhir di Anjungan City Of Makassar. (*).

Comment