Appi-Cicu Paling Disukai Warganet

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Pasangan bakal Calon Walikota Makassar Munafri Arifuddin-Andi Rachmatika Dewi (Appi- Cicu) berhasil mengungguli lawan politiknya duet Danny Pomanto-Indira Mulyasari Paramastuti (Diami) sebagai calon walikota dan wakil walikota favorit pilihan 2018.

Pasangan yang memiliki tagline “Makassar untuk Kita” ini kembali membuktikan sebagai pasangan paling favorit dikalangan warga dunia maya.


Terbukti, dalam hasil polling follower Akun twitter @SupirPete2 yang sejak dua hari lalu diunggah untuk memilih pasangan calon walikota dan wakil walikota terfavorit menurut suara dari warganet.

Hasil polling melalui akun bernama SupirPete2.com Makassar ini, pasangan Appi-Cicu berhasil meraih suara sebanyak 73 persen sementara Danny-Indira( Diami) hanya 23 persen dari total 703 suara.

Al hasil, akun yang tak asing bagi para peselencar dunia maya di Makassar ini menempatkan Appi- Cicu sebagai paslon yang difavoritkan .

Tanggapan menarik juga datang dari kalangan warganet terkait polling pilihan favorit ini, beberapa menilai baru mengetahui jika hanya ada dua pasangan calon akan bertarung di Pilwali Makassar.

Respon lainnya, postingan polling ini mendapat lima like dan diretweet sebanyak sebelas kali.

Akun yang diikuti 186 ribu lebih followers ini meski masih baru dalam memposting pollingan warganet tetapi kerap memberikan rujukan untuk informasi seputar peristiwa yang terjadi di Kota Makassar dan sekitarnya.

Sementara itu, dalam pemilihan Walikota Makassar 2018, hingga akhir pendaftaran di KPU hanya ada dua pasangan calon walikota yang mendaftar salah satunya pasangan bakal calon walikota Appi-Cicu yang akan menantang petahana Danny- Indira. (*)

 

 

Comment