5 Penyebab Vagina Sakit Saat Berhubungan Seksual

BERITA-SULSEL.COM – Berhubungan seksual tidak selalu menyenangkan. Perempuan mungkin saja mengalami rasa sakit pada vagina saat bercinta dengan pasangan. Menurut National Survey of Sexual Health and Behavior tahun 2009, 30 persen perempuan melaporkan rasa sakit saat melakukan hubungan seksual yang dilakukan sebelum survei.

Meski umum terjadi, keluhan tersebut tidak boleh diabaikan. “Rasa sakit saat berhubungan seksual tidak hanya merusak keintiman saat itu, namun juga memiliki konsekuensi yang jauh lebih besar seperti takut akan seks, menurunkan gairah seks, dan kehilangan keintiman secara keseluruhan,” kata Debra Herbenick, PhD, seorang peneliti kesehatan seksual di Indiana University, Bloomington.


“Tubuh memberitahu bahwa ada sesuatu yang salah melalui rasa nyeri. Ini merupakan isyarat untuk memikirkan apa yang sedang terjadi,” tambahnya.

Karena itu, Anda perlu menaruh perhatian khusus terhadap rasa sakit pada vagina yang muncul saat berhubungan seksual. Lihat pula, apakah beberapa penyebab di bawah ini tidak asing bagi Anda?

Comment