69 Mahasiswa Keperawatan FKM UMI Praktek di RS Pelamonia

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Sebanyak 69 mahasiswa Program Studi (Prodi) Keperawatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muslim Indonesia (FKM UMI) melakukan praktek di Rumah Sakit (RS) Pelamonia.

Hal ini disampaikan Dosen Prodi Keperawatan FKM UMI, Akbar Asfar S.Kep., Ns., M.Kep saat ditemui di lantai 4, ruang Laboratorium FKM UMI, Rabu (21/2/2018).


Akbar sapaan akrabnya menyampaikan, mahasiswa mengkuti praktek keperawatan manajemen. Lokasi pusatnya yakni di lantai 2 RS Pelamonia.

“Ada 7 ruangan di lantai 2 Pelamonia yang menjadi pusat praktek mahasiswa. Diantaranya yakni, ruang interna bedah dan perawatan anak,” ujarnya.

Akbar juga mengatakan, karena ini menyangkut manajemen keperawatan, mahasiswa melakukan praktek dengan capaian harus mengetahui tata kelola struktur yang ada di RS tersebut.

“Jadi, ada yang bertindak sebagai perawat pelaksana, kepala ruangan hingga ketua tim. Dari semua elemen organisasi di RS mereka harus pahami,” ungkapnya.

Pria asal Sinjai ini menyebutkan, hal yang harus diperhatikan juga yakni bagaimana mahasiswa dapat menjaga nama baik institusi kampus, FKM UMI.

“Bukan hanya FKM UMI. Mahasiswa juga harus menjaga nama baik RS Pelamonia. Karena sepengatuhan masyarakat awam itu taunya ini perawat RS Pelamonia,” tutupnya. (Fiq/C)

Comment