Giliran Wakil Bupati Jeneponto Jamu IYL-Cakka

JENEPONTO, BERITA-SULSEL.COM – Mengakhiri rangkaian kunjungan silaturahmi dan kampanye tertutupnya di Jeneponto, pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) menutup dengan pertemuan di kediaman Kandidat Bupati Jeneponto, Mulyadi Mustamu.

Bertempat di Desa Punagayya, Kecamatan Bangkala, IYL dan Cakka tiba sekira pukul 17.44 Wita. Keduanya langsung disambut antusias oleh ratusan pendukung dan simpatisan pasangan Mulyadi Mustamu-Kasmin Makkamulla (Mukmin Bisa) yang memadati rumah wakil bupati Jeneponto non-aktif ini.


Seperti di kunjungan IYL dan Cakka ke kediaman atau posko kandidat lain, para pendukung dan simpatisan juga menggemakan yel-yel Punggawa Macakka dengan menggabungkan tagline atau akronim jagoannya di Pilkada Jeneponto.

Di kediaman Mulyadi misalnya, yel-yel “Punggawa Bisa” terdengar begitu Ichsan dan Cakka turun dari kendaraan yang ditumpanginya. Mereka langsung dikerumuni, baik untuk bersalaman maupun berfoto bersama.

Sang Tuan Rumah, Mulyadi Mustamu nampak menjemput, sekaligus menunjukkan keakrabannya dengan pasangan yang masing-masing punya pengalaman sebagai bupati dua periode.

“Jeneponto untuk Punggawa Bisa,” teriak warga yang sejak sore sudah ramai menunggu kedatangan pasangan nomor urut 4 di Pigub Sulsel itu.

Selain bersilaturahmi, Mulyadi juga secara khusus menjamu rombongan IYL-Cakka untuk makan malam bersama, sebelum pasangan yang dikenal komitmen, tegas dan merakyat ini bertolak ke Makassar.

“Selamat datang Pak di kediaman kami,” sambut Mulyadi Mustamu kepada Ichsan Yasin Limpo yang sudah dikenalnya sejak dulu jauh sebelum maju di pilkada.

Berdasarkan pantauan, dikediaman Mulyadi, IYL maupun Cakka nampak bercengkrama penuh kehangatan. Sesekali tawa dan senyum menghiasi pertemuan tersebut.

Sekadar diketahui, sebelum IYL bersilaturahmi dengan Mukmin Bisa, kandidat yang sehari sebelumnya berulangtahun ke 57, juga bersilaturahmi dengan dua pasangan lainnya.

Begitu pun dengan keluarga Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar ia diterima sebagai bagian dari keluarga. Ditambah lagi, adik maupun keluarga Iksan Iskandar tercatat sebagai pentolan tim pasangan ini di Jeneponto.##i

Comment