Bekerja Sebagai Perawat di Arab Saudi, Ini Kesan Alumni Keperawatan FKM UMI

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Alumni Program Studi Ilmu Keperawatan (PSIK) Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muslim Indonesia (FKM) bukan hanya terserap kerja di dalam negeri. Tak sedikit, yang diterima sebagai perawat di Arab Saudi, Jepang, Korea dan negra lainnya.

Salah satunya, Salmawati, S.Kep, Ns yang saat ini bekerja sebagai perawat di Pusat Rehabilitasi Taheel Al Shamil, Kota Abha, Arab Saudi.


Angkatan 2007, ini mengaku bangga menjadi alumni PSIK FKM UMI yang memberinya banyak pengetahuan serta pengalaman sehingga ia mampu bersaing dengan perawat-perawat dari negara lain.

“Bangga dan bersyukur menjadi bagian dari Keperawatan UMI, Padang Lampe memberikan pengalaman spiritual yang luar biasa,” ujar Salmawati yang dikutip dari brosur PSIK FKM UMI.

Sebelumnya, Dekan FKM UMI, Dr. R Sudirman, M.Si, menyampaikan, alumni FKM UMI 90 persen lebih terserap dunia kerja.

“Alhamdulillah, alumni FKM UMI tergolong presentase penerimaan kerja sangat tinggi. Dimana 90 persen lebih terserap dunia kerja, ada pula yang langsung lanjut S2,” jelas Sudirman.

Kata dia, alumni FKM UMI tidak hanya diterima terserap dunia kerja dalam negeri. Namun, tak sedikit yang mampu bersaing di luar negeri.

“Ada yang diterima di Jepang, Singapura dan Australia. Tercatat juga, banyak alumni yang telah memiliki posisi penting di institusi pemerintah maupun swasta,” ungkap Sudirman.

Menurutnya, salah satu keunggulan alumni FKM UMI bisa bersaing di luar negeri karena mengikuti program double degree atau penguasaan bahasa asing.

Comment