May Day, Polres Bone Jalin Romantisme Dengan Buruh

BONE, BERITA-SULSEL.COM — Jika di beberapa daerah May Day atau hari buruh diwarnai dengan unjuk rasa, maka yang terjadi di Kabupaten Bone justru sebaliknya. Dipimpin oleh Kapolres Bone, AKBP Kadarislam Kasim bersama personil Polres Bone dan Brimob Den C, buruh dimanjakan melalui Gerakan Peduli Sosial, Selasa (1/5/2018).

Kadarislam bersama anggotanya mendatangi buruh gudang Dolog serta buruh bangunan dan perumahan yang ada di seputar wilayah kota Bone.


Penuh haru, para buruh tersebut menerima bucket bunga dan snack dari para Polwan cantik yang ikut dalam kegiatan ini.

“Kegiatan tersebut sebagai tanda kasih sayang dan terimakasih Polri kepada buruh khususnya di wilayah Bone yang sudah berpertisipasi dan berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat” demikian kutipan Kadarislam. (eka)


Comment