Dosen FKM UMI Diundang Ikuti Pelatihan Calon Juri Uji Kompetensi Ahli Kesehatan

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Ketua Program Studi (Kaprodi) Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muslim Indonesia (FKM UMI), Nur Ulmy Mahmud,SKM.,M.Kes mengikuti pelatihan calon juri uji kompetensi Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia.

Kegiatan yang digelar di Swiss Belrisdences, Kalibata Jakarta Selatan ini berlangsung selama dua hari. Senin hingga Selasa 14-15 Mei 2018.


Nur Ulmy Mahmud menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan Komite Nasional Uji Kompetensi Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (UKAKMI).

“Pelatihan calon juri untuk penentuan nilai batas lulus uji kompetensi ahli kesehatan masyarakat Indonesia dengan metode paper testing,” jelasnya.

Kata dia, pelatihan ini sebagai persiapan standar setting uji kompetensi ahli kesehatan masyarakat Indonesia.

Comment