Debat Publik, Tafa’dal Akui Sukses Atasi Disabilitas dan Pernikahan Dini di Bone

BONE, BERITA-SULSEL.COM — Jelang 24 hari pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bone, 27 Juni nanti, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bone, gelar Debat Publik Penajaman Visi Misi Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone, di Ballroom Hotel Helios, Sabtu (2/6/18) sore.

Paslon Tafa’dal, H Andi Baso Fahsar Padjalangi dan H Ambo Dalle, mengakui sudah sukses menjalankan tiap program visi misi mereka diantaranya terkait disabilitas dan pernikahan dini.


“Bone adalah kabupaten pertama di Sulawesi Selatan yang mengesahkan perda disabilitas dan untuk pernikahan dini sudah kita atasi dengan program itu tadi, Gemar Intan, gerakan masyarakat indo’ta ana’ta” aku Fahsar. (eka)

Berikut Videonya

Comment