Tetap Sehat di Hari Raya Idul Fitri

BERITA-SULSEL.COM – Tidak terasa bulan puasa segera berakhir, walau merayakan kemenangan tetap harus waspada menjaga kesehatan di Hari Raya Idul Fitri ini. Banyak hal yang harus dibatasi dan dijaga demi kesehatan.

“Makanan saat hari raya sangat menggugah selera sekaligus sumber dari lemak berlebih,” dokter Wachyudi Muchsin Humas IDI Kota Makassar dan alumni Fakultas Kedokteran UMI punya tips sehat dalam merayakan hari kemenangan Idul Fitri yaitu :


1. Batasi Porsi Makan
Hidangan Kari/Opor Ayam, Rendang Daging, Coto Makassar, Konro dan Sayur Ketupat memang nggak bisa dihindari. Tapi, kalau dimakan dengan porsi berlebih bisa membuat tubuh tidak seimbang kesehatannya. Cobalah makan dengan porsi sedikit dan tidak kalap mata.

2. Jangan Lupa Sayur dan Buah
Imbangi makanan berlemak dan bersantan dengan mengonsumsi sayur serta buah seperti pisang, jeruk, semangka dan pepaya. Kedua makanan ini kaya akan serat sehingga dapat mengimbangi kolesterol dalam tubuh, juga dapat melancarkan sistem pencernaan.

3. Kurangi Minuman Manis
Hindari terlalu banyak minum soft drink atau minuman manis, imbangi dengan perbanyak minum air putih sebagai penetralisir makanan bersantan di dalam tubuh.

4. Batasi Ngemil Kue Lebaran
Rata-rata kue-kue dan snack khas lebaran mengandung gula, lemak, karbohidrat, dan kalori tinggi. Dengan membatasi konsumsi kue lebaran, kadar gula darah dapat terkontrol dengan baik.

5. Ganti Cara Masak
Daripada menggunakan minyak biasa atau mentega, pilihlah minyak zaitun. Hidangkan juga makanan yang diolah dengan cara direbus, kukus, atau dibakar tanpa minyak.

6. Konsumsi Penawar Lemak
Jus jeruk atau kopi hitam adalah minuman yang dapat menetralisir lemak di dalam tubuh. Kedua minuman tersebut dapat dikonsumsi setelah menikmati aneka makanan yang kaya lemak.

7. Jangan Lupa Olah Raga
Setelah mencicipi berbagai makananan dan minum yang berlebihan, jangan langsung tidur atau bermalas-malasan. Lakukan aktivitas olah raga ringan 15-20 menit seperti berjalan-jalan kecil, joging , sit up atau bantu merapikan meja makan. Aktivitas ringan seperti ini sangat bermanfaat untuk membakar kalori di dalam tubuh.

“Merayakan kemenangan setelah sebulan puasa akan semakin sempurna jika kesehatan tubuh tetap terjaga sebab setelah itu liburan akan berakhir akan kembali kepada rutinitas, kesehatan memang bukan segala galanya namun tanpa kesehatan tidak ada artinya pungkas,” Dokter yudi ketua kempo kota makassar ini .

Comment