Besok, 202 Mahasiswa Prodi Kesmas FKM UMI PBL di Kabupaten Barru

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Sebanyak 202 mahasiswa angkatan 2016 Program Studi Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muslim Indonesia (FKM UMI) akan melaksanakan Pengalaman Belajar Lapangan (PBL) 2 Semester Genap tahun ajaran 2017/2018, mulai besok, Senin (9/7/2018).

Mereka akan melaksanakan PBL selama dua minggu di seluruh desa dan kelurahan yang ada di Kecamatan Barru, Kabupaten Barru.


“Fokus agenda peserta PBL 2 ini, fokus pada intervensi atau pemecahan masalah dari hasil FGD yang telah dilaksanakan saat PBL 1,” ujar pengelola PBL Prodi Kesmas FKM UMI, Nurfardiansyah Burhanuddin, SKM., M.Kes.

“Intervensi non fisik, dimana mahasiswa diharapkan mampu menentukan prioritas masalah yang kemudian melakukan intervensi,” lanjut mantan Ketua Youth Exchange Study Alumni Bina Antar Budaya ini.

Kata dia, mahasiswa diharapkan mampu memahami sosiologi masyarakat, analisis situasi dalam menentukan prioritas masalah, pemecahan masalah dan analisis serta penyajian data.

“Ada 25 dosen Prodi Kesmas yang akan langsung ke lapangan melakukan pendampingan,” jelas Nurfardiansyah.

Comment