Modal Positif Timnas U-23

BERITA-SULSEL.COM – Tim Nasional Indonesia U-23 meraih kemenangan 2-1 dalam laga uji coba melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (31/7) malam. Laga ini menjadi laga uji coba terakhir menuju Asian Games 2018.

Dengan hasil positif ini tentu menjadi modal berharga bagi Garuda Muda yang sebentar lagi akan melawan Taiwan, Minggu (12/8).


Pada laga ini, pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla menurunkan Andritany Ardhiyasa, Putu Gede, Hansamu Yama, Bagas Adi, Rezaldi Hehanussa, Hanif Sjahbandi, Zulfiandi, Stefano Lilipaly, Febri Hariyadi, Irfan Jaya, Alberto Goncalves sejak awal.

Skuat Garuda Muda tampil menyerang setelah peluit dibunyikan. Pada menit ketiga, Hansamu menyundul bola, namun gagal menjadi gol. Sementara percobaan Irfan Jaya masih melebar.

Skuat asuhan Luis Milla terus menyerang. Termasuk lewat Febri Hariyadi. Alberto Goncalves yang berkali-kali mendapat kesempatan belum mampu menjebol gawang Serdadu Tridatu.

Indonesia baru mencetak gol pada menit ke-34. Irfan Jaya yang menerima umpan Febri Hariyadi melepaskan tendangan, membuat bola masuk ke pojok bawah gawang Bali United.

Dua menit berselang, Timnas Indonesia U-23 mencetak gol lagi melalui penggawa Bali United Stefano Lilipaly. Indonesia unggul 2-0 hingga turun minum.

Pada babak kedua, Luis Milla langsung mengganti seluruh pemain di babak pertama dengan M. Ridho, Andi Setyo, Ricky Fajrin, Gavin Kwan, M. Hargianto, Evan Dimas, Osvaldo Haay, Septian David Maulana, Saddil Ramdani, Ilham Udin, dan M. Rafli.

Skor berubah menjadi 1-2 pada menit ke-73. Striker Bali United, I Nyoman Sukarja sukses memasukkan bola dengan sundulan.

Upaya di sisa waktu normal yang tak berhasil menjadi gol membuat skor 2-1 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-23 tak berubah.

Laga dilanjutkan ke babak penalti, yang telah disepakati sebelumnya sebagai bagian persiapan Indonesia. Namun, Garuda Muda harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor 4-5 di babak penalti.

Usai laga, pelatih Indonesia, Luis Milla mengatakan bahwa laga ini untuk melihat tantangan dan perkembangan permainan timnya. Maka dari itu, ia pada laga ini mencoba semua pemain dan diberi kesempatan untuk bermain selama 45 menit.

“Kami tadi juga melakukan skenario adu penalti, terlepas dari hasil pertandingan. Selanjutnya kami tinggal menjaga kondisi fisik dan stamina pemain.
“Setelah itu kita terus mematangkan permainan seperti skema taktik dan pertandingan. Hal ini kami lakukan hingga pemusatan latihan berakhir di Bali,” tambah pelatih asal Spanyol ini.

Sementara itu, gelandang Indonesia, Irfan Jaya mengaku bersyukur dapat debut dan mencetak gol bersama Timnas U-23.

“Saya senang hari ini Timnas Indonesia meraih kemenangan dan saya mencetak gol. Uji coba ini sangat penting bagi kami untuk semakin percaya diri dan menambah motivasi jelang Asian Games mendatang,” kata pemain asal Persebaya ini.

Comment