Proyek Buronjong di Peta Palopo Hampir Rampung, Papan Bicara tak Terpasang

PALOPO, BERITA-SULSEL.COM – Proyek pengerjaan Buronjong Sungai Amassangan di Kelurahan Peta, Kecamatan Sendana, Kota Palopo dinilai tidak transparan.

Pasalnya, proyek tersebut tidak diketahui berapa nilai pekerjaan serta perusahaan apa yang mengerjakan. Papan bicara proyek tidak terpasang sekitar pekerjaan tersebut.


Lurah Peta, Baslan saat dikonfirmasi mengaku tidak mengetahui persis pengerjaan proyek tersebut.

“Pihak kontraktor tidak pernah datang menyampaikan ke kantor lurah,” sebut Baslan, Jumat 21 September 2018.

Saat dinkonfirmasi, pihak kontraktot yang mengaku bernama Wahyudi, salah satu warga Walenrang-Lamasi (Walmas) Kabupaten Luwu mengatakan, proyek tersebut merupakan milik Blbalai.

Pengerjaannya berada di tiga titik yakni, ssungai Lamasi, Battang serta Sungai Amassangan.

Anggaran tiga proyek tersebut Rp250 juta dan memakai batu sebanyak 315 kubik dan untuk sungai Amassangan Kelurahan Peta memakai batu sebanyak 42 kubik.

“Jauh hari sebelumnya, saya juga sudah sampaikan di Bina Marga Palopo terkait proyek tersebut,” kata Wahyudi.

Kewajiban memasang papan bicara proyek tersebut tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) nomor 70 tahun 2012 tentang perubahan kedua atas Perpres nomor 54 tahun 2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.

Regulasi ini mengatur setiap pekerjaan bangunan fisik yang dibiayai negara wajib memasang papan nama proyek yang diantaranya memuat jenis kegiatan, lokasi proyek, nomor kontrak, waktu pelaksanaan proyek dan nilai kontrak serta jangka waktu atau lama pengerjaan proyek. (has)

Comment