Dalih Pendingin Ruangan Tidak Berfungsi, Legislator Partai Nasdem Ini Mulai tak Betah Berkantor

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar dari Partai Nasdem, Kamaruddin Olle mengaku mulai tak betah berlama-lama di kantornya. Pasalnya, AC atau pendingin ruangan tak berfungsi dengan baik.

“Ruangan komisi panas, AC tak berfungsi dengan baik. Lampu sering padam. Suara bising dari pekerja bangunan kantor mengganggu saat rapat,” ujarnya kepada wartawan di kantornya di Jalan AP Pettarani, Makassar, Kamis (18/10/2018).


Kata Kamaruddin, aktivitas pekerja gedung kantor DPRD mengganggu konsentrasinya saat menggelar rapat. “Jika ada rapat dewan, pekerjaan bangunan dilakukan malam hari,” ujarnya.

Menurut Kamaruddin, pendingin ruangan tak berfungsi akibat listrik yang sering padam ada kaitannya dengan pekerjaan bangunan baru kantor DPRD.

“Saya berharap pelaksana proyek di Gedung DPRD Makassar bisa mengerti. Jangan karena pekerjaannya harus selesai cepat, kami disini terganggu. Bukan kita mau halang-halangi, tapi jangan mengganggu aktivitas dewan,” tegasnya.

Selain mengaku risih dengan aktivitas pekerja, Pengganti Antar Waktu (PAW) Indira Mulyasari juga menyoroti tiga pelaksana proyek di gedung dewan tersebut.

“Setiap proyek konstruksi harus ada papan bicara. Gunanya apa? untuk mengetahui siapa pelaksananya, siapa konsultannya, anggarannya berapa, mulai dikerjakan dan berakhir sampai kapan?,” terangnya. (mg1/C)

Comment