Mitsubishi Motors Pamerkan 7 Produk Andalannya di Makassar

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC) di Indonesia.

Head of Sales dan Marketing Region 3 Departmen, Ilham Iranda Syahputra menuturkan, hadirnya jajaran produk unggulan bertujuan lebih dekat dengan masyarakat melalui program Mitsubishi Motors Auto Expo yang dilaksanakan tanggal 16 – 19 Mei 2019 di Trans Studio Mall Makassar.


Kata dia, mengusung nuansa desain global, Mitsubishi Motors yang didominasi
warna hitam dan tagline “Drive Your Ambition”, pada pemeran ini PT MMS menampilkan 7 unit terdiri dari model XPANDER bertransmisi otomatis.

Melalui varian Limited Edition serta Ultimate dan bertransmisi manual melalui varian Exceed dan GLS, PAJERO SPORT varian Dakar 4×2 serta Ultimate den TRITON Athlete bertransmisi manual.

“Pengunjung pameran ini berkesempatan untuk merasakan langsung sensasi berkendara dengan kendaraan penumpang,” katanya.

Untuk diketahui, Mitsubishi melalui unit test drive menyediakan XPANDER varian Ultimate dan Exceed M/T, serta PAJERO SPORT Dakar 4×2.

Deputy group head of Sales and dealer Management Area 2, Amiruddin mengatakan, pihaknya hadir dengan tema Mitsubish Motors Auto Epo beberapa kota di Indonesia. Hal ini untuk memudahkan konsumen melihat dan merasakan langsung sensasi berkendara.

Kata Amiruddin, sebagai salah satu wujud komitmen dalam mempermudah konsumen yakni mendapatkan layanan yang sesuai dengan kebutuhan.

“Memastikan konsumen mendapatkan pengalaman terbaik dengan produk dan keseluruhan proses kepemilikan kendaraan penumpang Mitsubishi Motors,” ungkapnya, Kamis (16/5/2019).

Kota Makassar dipilih sebagai lokasi penyelenggaraan Mitsubishi Motors Auto Expo
sebagai bentuk apresiasi PT MMKSI atas penerimaan pasar di Makassar dan
sekitarnya yang cukup baik terhadap produk Mitsubishi Motors.

“Kepercayaan dan penerimaan konsumen di wilayah Makassar ditunjukkan dengan pangsa pasa XPANDER yang mencapai 22% pada Januari-Maret 2019,” ungkapnya.

Selain XPANDER, PERO SPORT juga mendapatkan penerimaan pasar yang positif dengan pangsa pases pada Januari-Maret 2019, sekaligus mengukuhkan model PAJERO SPORT seves pemimpin pasar segmennya di wilayah Makassar. (*)

Comment