Lepas Kloter 22, Bupati Bantaeng Ajak Semua JCH Saling Peduli

Lepas Kloter 22, Bupati Bantaeng Ajak Semua JCH Saling Peduli

Lepas Kloter 22, Bupati Bantaeng Ajak Semua JCH Saling Peduli

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin melepas rombongan Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Bantaeng di Asrama Haji Sudiang, Senin, 22 Juli 2019.

Rombongan JCH asal Bantaeng bergabung pada kloter 22, bersama JCH asal Gowa, Bone dan Papua Barat.


Dalam kesempatan itu, Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin mengajak semua jemaah untuk senantiasa saling menjaga dan saling perduli sesama jemaah.

Menurutnya, jemaah yang tergabung dalam kloter 22 ini adalah bagian dari komitmen kebersamaan.

“Walaupun kita berbeda-beda daerah, tetapi komitmen kita, bahwa semua yang berada di kloter 22 ini adalah sebuah kesatuan keluarga,” jelas dia.

Dia juga mengajak untuk semua jemaah yang ada di kloter itu untuk senantiasa mematuhi arahan dari petugas haji. Dia mengaku jika arahan itu adalah bagian dari sebuah upaya untuk menjaga kelancaran ibadah haji saat di tanah suci.

“Yang paling penting adalah senantiasa untuk menjaga kesehatan. Mari kita bersama-sama saling menjaga dan mengingatkan di tanah suci,” jelas dia.

Dia menambahkan, kepada semua jemaah haji asal Kabupaten Bantaeng untuk menjaga nama baik daerah, dan mendoakan Kabupaten Bantaeng agar senantiasa mendapat berkah.

“Tentu ini adalah sebuah penghargaan yang patut dijaga dengan baik,” kata dia.

Kepala Bagian Kesra Kabupaten Bantaeng, Syamsul Alam ikut mendampingi pemberangkatan Jemaah Haji asal Bantaeng itu.

Dia mengatakan, total ada 195 jemaah haji asal Bantaeng yang berangkat. Sesuai jadwal, mereka sudah akan berangkat ke Jeddah pada Selasa, 23 Juli 2019 pukul 09.20 Wita.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Bantaeng, Ismul Alam Basir menambahkan, JCH asal Bantaeng ini akan didampingi petugas haji yang telah disediakan.

Sebelumnya, JCH asal Bantaeng ini juga dilepas oleh Wakil Bupati Bantaeng, Sahabuddin di Balai Kartini, Bantaeng, pekan lalu.(*)

Comment