Tokoh Pemuda Minta Muharram Saude Tarik Ucapan Bone Darurat Narkoba

Andi Muh Salam

BONE, BERITA-SULSEL.COM — Tokoh pemuda dan otomotif sekaligus legislator terpilih periode 2019-2024, Andi Muh Salam yang akrab disapa Lilo AK, mengaku geram dengan pernyataan yang dikeluarkan mantan Kepala BNN, Muharram Saude, di akhir masa jabatan, Juli lalu.

Pernyataan itu menurut Lilo justru akan meninggalkan kesan buruk bagi masyarakat daerah lain apalagi selama ini Kabupaten Bone dikenal sebagai kota beradat. Meski Muharram sudah tak menjabat lagi, Lilo meminta Muharram menarik ucapannya tersebut.


“Saya pikir dari tahun ke tahun malah menurun, Bone ini kota beradat lho, memang sudah tangkap berapa sih, polisi tangkap sampai berapa bal tidak heboh amat, jangan buat opini yang membuat pemuda berpikir oh Bone ini bebas, maunya Muharram tarik kata-katanya kalau Bone ini darurat narkoba” tekannya.

Lilo menganggap belum pantas seorang Kepala BNN dengan semudah itu mengeluarkan pernyataan Bone sedang darurat narkoba. Sebagai tokoh pemuda dan otomotif, Lilo merasa gerah apalagi selama ini Polri lebih sering melakukan tangkapan dan lebih banyak dari BNN namun tidak pernah menyatakan Bone darurat narkoba.

“Saya beri kesempatan untuk menarik kata-katanya, kalau sekedar cari sensasi karena berakhir masa jabatannya, ya jangan dong” lanjutnya.

Ditambahkan Lilo bahwa Polri dan BNN harus selalu sinkron dalam menangani persoalan narkoba khususnya di Kabupaten Bone. Lilo berharap Kepala BNN yang baru menjalin kerjasama yang baik dengan Polres Bone.

“Saya berharap kepala BNN yang baru betul-betul menjalin kerjasama yang baik dengan Polres Bone, jangan seperti kepala BNN sebelumnya” tutupnya. (eka)

Comment