Peringatan HUT ke-20 Dharma Wanita Persatuan Universitas Negeri Makassar

MAKASSSAR, BERITA-SULSEL.COM – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Negeri Makassar memperingati Hari Ulang Tahunnya yang ke-20 bertajuk Optimalisasi Kinerja Dharma Wanita Persatuan sebagai Mitra Strategis Pemerintah untuk Suksesnya Pembangunan Nasional” di Aula Pascasarjana UNM Jalan Bonto Langkasa, Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (16/1/2020).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) yang juga Penasehat Dharma Wanita Persatuan UNM, Bapak Prof. Husain Syam, para Wakil Rektor, para Dekan dan Wakil Dekan di lingkungan UNM, Direktur dan para Asisten Direktur Program Pascasarjana Universitas Negeri Makassar, para pejabat di lingkungan UNM, para Dharma Wanita Unit, serta para tamu undangan dari berbagai instansi.


Rektor Universitas Negeri Makassar, Prof Husain Syam menyampaikan, Dharma Wanita Persatuan UNM telah matang dan telah mengukir banyak prestasi dan manfaatnya telah dirasakan banyak orang.

“Sukses seorang suami karena ada dukungan istri yang selalu setia mendampingi suami,” tambahnya.

Dharma Wanita Persatuan, kata Prof. Dr Husain Syam MTP bertugas melakukan aktifitas untuk dapat dinikmati orang banyak. Dharma Wanita memiliki peran vital di belakang layar dan setiap saat diharapkan perannya untuk membantu kerja kerja suami, juga menambahkan bahwa kebersamaan adalah modal sosial utama yang menentukan dalam membangun bangsa ini, terutama di UNM.

“Kita harus nemberi ruang kepada DWP untuk selalu berkreasi dan memberi kontribusi nyata dalam membangun UNM. Kita harus selalu memaknai salah satu cara memberi apresiasi dan penghargaan kepada istri adalah selalu setia kepadanya,” ucapnya.

Adapun Ketua Dharma Wanita Persatuan UNM, Dra. Sriyanti Husain Syam berujar, tugas DW Persatuan sebagai salah satu organisasi kemasyarakatan menjadi wadah berhimpun para istri ASN yang telah mengukir kinerja ekselen dalam pembangunan nasional melalui program yang terstruktur.

“DW Persatuan UNM memiliki program strategis sebagai mitra strategis Pemerintah menuju Indonesia Maju sebagai center of excellence dan telah melaksanakan berbagai program strategis yang dihadiri oleh tokoh nasional,” paparnya.

“Pentingnya kualitas SDM organisasi yang handal untuk dapat bersinergi dengan Pemerintah dan berperan aktif dalam pembangunan nasional di era Revolusi Industri 4.0,” tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa pada tanggal 31 Januari 2020, DWP UNM akan menghelat musyawarah.

Di tempat yang sama, Ketua Panitia, A. Mutia Yustisia I.C Gufran melaporkan DWP yang mempunyai peran penting dalam pembangunan kegiatan dampak langsung ke masyarakat melalui berbagai kegiatan strategis.

“DWP telah melakukan berbagai kegiatan, spt pemberian beasiswa, peringatan Hari Kartini, kunjungan ke masjid masjid di lingkungan UNM, juga memiliki kepedulian terhadap penyediaan mukena di masjid masjid di lingkungan UNM serta kegiatan kegiatan lainnya,” tuturnya.

Laporan Humas UNM, Dr Burhanuddin

Comment