Alumni FKM Tolak Suharni jadi Dekan, Humas UMI Sebut Penetapan Sesuai Aturan

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Ketua IKA Alumni FKM UMI, Rahmatullah SKM menyatakan menolak hasil pelantikan Dr. Suharni A.Fahcrin Spd,Mkes sebagai dekan. Pasalnya, Rektor UMI Prof. Dr Basri Modding SE MSi dinilai melakukan tindakan yang mencederai proses demokrasi diinternal kampus.

Menurut Rahmat, suara mayoritas saat pemilihan calon Dekan FKM diabaikan pihak rektor dan menetapkan calon dekan dengan suara paling rendah. Sementara indikator penilaiannya tidak proporsional dan tidak memiliki landasan ilmiah.


“Saya kuatir, apa yang terjadi pada kami dulu semasa kuliah terulang kembali, dosen dengan dosen saling adu jotos, iklim atau suasana proses belajar mengajar yang tidak kondusif, hubungan antar dosen tidak harmonis lagi, dan sebagainya,” ungkap Rahmat.

Sementara itu, Kepala Humas UMI, Nurjannah Abna mengatakan, pelantikan Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat UMI, Dr. Suharni A. Fachrin, S.Pd., SKM.,M.Kes bersama dua Dekan Fakultas lainnya Fakultas Pertanian Dr. Ir. Abdul Haris,MS, dan Fakultas Hukum Prof. Dr. H. Said Sampara, SH MH masa amanah 2020-2024 telah sesuai prosedur.

“Sesuai Peraturan Rektor Universitas Muslim Indonesia, Nomor : 01 Tahun 2020 Tentang Perubahan Atas Peraturan Rektor UMI Nomor 04 Tahun 2019 Tentang Penjaringan Calon Dekan Fakultas/Calon Direktur Program Pascasarjana Universitas Muslim Indonesia,” jelasnya, Rabu, (1/4/2020) melalui releasnya.

Kata dia, aeluruh tahapan mulai penjaringan hingga penetapan SK Pengurus Yayasan tentang Dekan FKM, Ibu Dr. Suharni, tidak melanggar aturan. Peraturan Rektor Universitas Muslim Indonesia, Nomor: 01 Tahun 2020, pasal 6 dengan tegas disebutkan ayat (3) bahwa Nama- nama calon yang telah mendapat persetujuan Rektor, selanjutnya mengikuti tahapan Phsycotest serta Uji Kepatutan dan Kelayakan (Fit and Proper Test) yang dilaksanakan oleh Tim Penilai Universitas.

Ketiga asessment yang akan diikuti telah disosialisasikan kepada seluruh calon Dekan dari tiga Fakultas (Fak. Hukum, Fak. Pertanian dan Fak. Kesehatan Masyarakat) pada saat tekhnikal meeting sekaligus penandatanganan fakta Integritas seluruh calon dekan, pertemuan ini selain dihadiri rektor, Ketua Panitia Pemilihan Tingkat Universitas juga hadir Ketua Panitia Pemilihan Tingkat fakultas. (*)

Comment