Demi Korban Masamba, Para Wanita Tangguh Ini Rela Tinggalkan Keluarga

BONE, BERITA-SULSEL.COM — Telah berada di Masamba, Kabupaten Luwu Utara, sejak hari kedua pasca bencana banjir bandang, para wanita yang tergabung dalam Pasukan Amal Sholeh (PASKAS) Bone, kini kembali lagi untuk membawa bantuan hari kelima, Sabtu (18/7/20).

Menempuh perjalanan hampir 7 jam, Wira, Sekertaris Paskas Bone, bersama 8 anggotanya, mengatakan kembali akan menginap agar bisa membagikan bantuan dari masyarakat Bone  yang dipercayakan pada Paskas.


Video Bantuan untuk Korban Banjir di Masamba

Banjir bandang melanda sejumlah desa yang ada di Kota Masamba Kabupaten Luwu Utara dan telah merenggut puluhan nyawa.

“Sebentar malam kami akan bawa bantuan ke lokasi, dan besok paginya juga akan ke lokasi yang lain lag. Pertama kami kesini banyak rumah tertutup karena mereka mengungsi. Kami datang lagi karena masih banyak donasi tujuan Masamba yang belum tersalurkan termasuk dana yang terus masuk dan tanggungjawab kita menyampaikan” ujar Wira.

Direktur Divisi Sedekah, Andi Ika Wati, yang akrab disapa Ika, juga telah dua kali datang ke lokasi untuk membawa bantuan meski harus meninggalkan suami dan putri semata wayangnya. Ika yang telah terbiasa dengan keadaan sulit di lapangan, juga akan menempuh perjalanan malam ke lokasi bencana untuk mengantar donasi.

“Saya kesini dengan ridho suami, saya tinggalkan anak sama suami, beliau mendukung dan malah kadang meledek kalau saya pulang pergi, katanya relawan apa ini yang baru saja pergi sudah pulang,” tutur Ika.

Tujuan utama PASKAS sendiri sebagai penyampai amanah masyarakat dan selalu berusaha bergerak cepat setiap kali bencana terjadi. Bantuan diberikan langsung ke warga yang menjadi korban bencana meski harus menelusuri daerah yang rawan bencana. (eka)

Comment