Mantan Kepala Inspektorat Kini Resmi Duduki Kursi Panas Sekda Bone

BONE, BERITA-SULSEL.COM — Sempat terkatung-katung karena Covid-19 yang ikut melanda Kabupaten Bone, mantan Kepala Inspektorat  Andi Islamuddin, akhirnya dilantik menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Bone, mengalahkan 2 kandidat lainnya, yakni Kepala BPKSDM Bone, Andi Fajaruddin, dan Asisten II, Andi Gunadil Ukra.

Kursi Sekda yang selama ini diduduki sementara oleh Asisten I, Andi Muh Yamin, bisa disebut kursi panas karena diperebutkan oleh orang-orang terbaik Pemkab Bone.


Namun pada akhirnya, Andi Ishlamuddin lah yang berhasil masuk dan menduduki kursi tersebut setelah pelantikan resmi, Kamis (23/7/20), oleh Bupati Bone, Andi Baso Fahsar M Padjalangi.

“Sekda yang bagus mampu menjembatani tugas pemerintahan, saya minta agar banyak berkoordinasi dengan OPD dan Sekda lama untuk referensi dalam rangka mendalami tugas pokok dan fungsinya” ungkap Fahsar, sebagai pesan bagi Ishlamuddin yang baru dilantik.

Disampaikan juga bahwa jabatan Sekda adalah jabatan politis yang nantinya akan memberi pertimbangan kepada kepala daerah agar bisa membangun hubungan baik dengan para mitra kerja.

Menjawab harapan Fahsar pada dirinya, Islamuddin secara tegas menyampaikan akan bergerak secara cepat melaksanakan segala hal yang diinstruksikan Fahsar. (eka)

Comment