Tony Thamsir, Penyiar Radio Taiwan Internasional ke Indonesia

Rudi Hartono SE
Anggota Komunitas Pendengar Siara Radio
Melaporkan dari Jakarta

Tony Thamsir, Penyiar Radio Taiwan Internasional ke Indonesia
Tony Thamsir, Penyiar Radio Taiwan Internasional ke Indonesia

BERITA-SULSEL.COM – Penyiar radio luar negeri akan datang ke Indonesia, hal ini merupakan anugerah bagi pendengar Indonesia apalagi saat ini di era digitalisasi moment ini menjadi langka dan tentunya menjadi serbuan para pendengar.


Saat Tony Thamsir mengabarkan akan berkunjung ke Indonesia pada 22 Juni 2016 dengan segudang agenda, beliau menyempatkan diri menghubungi kami dengan menyampaikan ide untuk melakukan acara “BukBer” Buka Puasa Bersama dengan para pendengarnya , demikian dikatakan oleh Ketua Panitia kecil Drs. H Sunu Budhiharjo

Dikatakannya, BukBer merupakan moment yang sangat tepat untuk memupuk tali silaturahmi terutama di saat Ramadhan tiba, suasana ini menjadi ajang keakraban antara pendengar dengan penyiarnya. Dengan adanya acara ini pendengar akan menyaksikan secara langsung penyiar idolanya. Lebih tepat dinamakan temu kangen antara pendengar dan penyiar.

Acara Bukber ini dikemas dengan lengkap oleh panitia kecil untuk penyiar Radio Taiwan International dengan tema “BukBer 0625 RTISI – Tony Thamsir” . Acara diadakan pada hari Sabtu, 25 Juni 2016 di Gedung ComminuCasting Academy di Jln Sultan Iskandar Muda No. 8 C Arteri Pondok Indah Jakarta Selatan dengan agenda “welcoming from RTI’s announcer” ,sambutan panitia, persiapan Bukber yang diisi Kultum dan Doa, setelah Bukber acara dilanjutkan dengan Sholat Maghrib, setelah itu makan malam dilanjutkan dengan acara inti kedua yaitu sharing dan input untuk RTI dan diakhiri dengan sesi photo bersama,” tandas dosen informatika BINUS University ini.

Ditambahkan oleh wakil ketua panitia, Rudi Hartono SE. acara kali ini dibuat terbatas karena waktu dan tempat sehingga dibatasi hanya mengundang sebanyak 30 orang perwakilan pendengar dari berbagai wilayah Indonesia dan alhamdulillah antusias pendengar di berbagai wilayah Indonesia yang akan hadir, seperti di wilayah Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Kalimantan Barat.

Kami selaku panitia kecil sangat terharu sekali akan antusias yang ditunjukkan oleh pendengar dengan mendaftarkan diri hadir dan berharap acara ini akan berjalan lancar menuju hari pelaksanaan.

Selain itu, momen ini menjadi pusat sharing dan masukan konstruktif antara pendengar dan penyiarnya untuk kemajuan penyiaran Radio Taiwan – RTISI khususnya dan untuk kemaslahatan kepuasan pelayanan pendengar umumnya. Radio Siaran Luar Negeri kini sudah memiliki banyak alternatif media dimana selain bisa dinikmati melalui radio, juga bisa dinikmati melalui layanan internet , demikian dikatakan Monitor Resmi RTISI ini.

Ketika kami hubungi per telepon saat Tony Thamsir masih berada di Taipei, Taiwan, beliau mengatakan agendanya kali ini cukup padat diantaranya shooting dan seminar di BINUS TV dan BINUS University, Lauching Buku Baru di Gandaria City Mall, Shooting short movie di Communicasting Academy, Talk show Radio Star FM Tangerang, Meeting TETO di Artha Graha, Meeting dengan The President Post di Menara Batavia dan terakhir akan menghadiri Jakarta Goverment Meeting.

Semua agenda itu akan dilakoninya mulai terbang ke Indonesia pada 22 Juni 2016 dan memulai sederetan agenda itu dan pada 4 Juli 2016 akan kembali lagi ke Taiwan. Agenda yang cukup padat tentunya. (*)


Comment