LHD Dianggap Calon Pemimpin Sederhana dan Merakyat

LHD Dianggap Calon Pemimpin Sederhana dan Merakyat

LHD Dianggap Calon Pemimpin Sederhana dan Merakyat

LHD Dianggap Calon Pemimpin Sederhana dan Merakyat
Makan Jagung. Lutfi Halide bersama istri mampir mencicipi jajanan jagung rebus. Hal ini dilakukan LHD disela-sela kampanye dialogis.

SOPPENG, BERITA-SULSEL.COM – Lutfi Halide atau yang dikenal dengan sebutan LHD mendapatkan tempat di hati masyarakat kabupaten Soppeng. Hal tersebut terlihat dari setiap kunjungan yang dilakukannnya. Antusias masyarakat diberbagai dusun selalu tumpah ruah.

Tak hanya itu, masyarakat Soppeng menilai, LHD adalah sosok yang sederhana dan merakyat. LHD tak membeda-bedakan kalangan. Tak segan bercengkrama dan makan bersama dengan warga di pinggir jalan.


Hal ini disampaikan tokoh pemuda Soppeng, Irwan (30). Kata dia, keseharian LHD dapat dilihat secara langsung dikediaman pribadinya. “Jika kita berkunjung kerumahnya, kita akan dihadapkan dengan segala jenis tanaman. Hal itu ditanam sendiri oleh LHD,” ujarnya.

Dibeberapa momen, sejumlah pemuda dan tokoh masyarakat sangat menikmati kebersamaan dengan LHD dengan makan bersama jajanan ditepi jalan.

“Saya ini orang desa. Ya biasa saja, tidak ada yang berlebihan kalau saya suka hal seperti itu,” ujar Lutfi Halide.

LHD juga mengaku, apa yang dilakukannya saat ini tak ada hubungannya dengan pencalonan dirinya sebagai bupati. “Momen seperti itu tidak pernah terekspose oleh media,” ujarnya.

“Sekarang kebetulan saja ada wartawan ikut saya. Kalaupun tidak ya memang seperti ini. Tidak ada yang istimewa. Menjadi bupati itu amanah, dan ada pertanggungjawabannya. Tidak ada yang perlu disombongkan,” urai putra kelahiran Soppeng.

Sementara itu, Din, salah satu warga Salonro mengatakan, apa yang dilakukan LHD tidak dibuat-buat. Keramahan dan kedekatan dengan warga timbul dari hati. “Saya kenal betul dengan beliau. Tidak ada kesan dibuat-buat. Dekat dengan warga, santai dan seperti itu tak bisa dibuat-buat. Itu datang dari hati,” tuturnya. (fth)

Baca Juga

LHD Dipastikan Pemenang Pilkada Soppeng

Syahrul Beri Sinyal Dukung Lutfi di Pilkada Soppeng

SYL Berharap Pilkada Soppeng Tidak Rusuh

LHD – Azas Tak Terbendung di Pilkada Soppeng


Comment