Ryan Latief Siap Bertarung di Pilwalkot Makassar

Ryan Latief

MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Ryan Latief yang juga pengusaha dan tokoh olahraga Sulsel, Ryan Latief menyatakan siap maju di pemilihan kepala daerah Kota Makassar 2024.

Pemilik klub sepak bola Makassar United (MU) itu mengaku, keinginan untuk maju dalam Pilwalkot Makassar didasari atas dorongan masyarakat yang sering berdiskusi dengannya untuk mengembalikan kejayaan Makassar, sebagai gerbang ekonomi. Juga mengembalikan ikon sebagai pintu gerbang Kawasan Timur Indonesia.


“Ya, hasil diskusi mendalam dengan tokoh masyarakat bagaimana mengembalikan kejayaan Makassar dari sisi ekonomi, budaya, dan olahraga. Saya masih menimbang dorongan para tokoh untuk maju, tetapi In Syaa Allah saya siap,” tegas mantan Ketua Pertina Sulsel tersebut.

Lebih jauh Ryan mengatakan, ada tiga program utama yang akan dilakukannya bila terpilih kelak. Di antaranya dalam bidang ekonomi, sosial budaya, dan olahraga. Karena menurut Ryan, Makassar sebagai kota terbesar di Indonesia Timur harus bisa berjaya di mata internasional.

“Termasuk membangun stadion megah bertaraf internasional setara JIS. Saya tidak mau cerita banyak soal pembangunan di Makassar. Tiga program utama saya yakni menjadikan Makassar gerbang ekonomi internasional sekaligus penopang pembangunan IKN,” papar Ketua DPD Kep KSPSI Serikat Buruh Kimia Pertambangan Sulsel ini.

Dari sisi olahraga dan budaya, Ryan Latief juga akan membangun stadion bertaraf internasional dengan standar FIFA. Karena sebagai gudang pemain sepakbola, sangat miris Makassar tidak memiliki stadion. Bahkan, Ryan bertekad menghadirkan Old Trafford kedua di kota ini.

“Pembangunan stadion berstandar FIFA dengan semangat Ramang, serta menjadikan budaya Makassar makin dikenal di kancah dunia. Sehingga diharapkan berdampak positif terhadap masyarakat,” kata Direktur Eksekutif LBH DPD LIRA Sulsel ini.

Untuk memastikan kendaraan politiknya, sebagai tiket bertarung di Pilwalkot Makassar November 2024 mendatang, Ryan sementara melobi empat partai politik. Keempatnya Partai Gerindra, PKB, PKS, dan Partai Demokrat. Niat lelaki yang juga punya garis keturunan Sinjai itu maju dalam Pilwalkot Makassar 2024, mendapat respons positif dari mantan Wawali Makassar, Syamsu Rizal.

Anggota DPR RI terpilih dari PKB tersebut mengatakan niatan Ryan Latief maju dalam Pilwalkot Makassar merupakan hal baik. Pasalnya rakyat punya banyak pilihan alternatif dalam memilih pemimpinnya.

“Kalau beliau (Ryan) berniat maju, berarti bagus sekali. Semakin banyak alternatif pilihan bagi masyarakat. Apalagi Pak Ryan ini juga kan putra Makassar,” ujar Deng Ical. Lebih jauh Deng Ical juga mengapresiasi langkah politik yang diambil Ryan Latief. Menurutnya selain enerjik, Ryan Latief memiliki pengamalan profesional yang cukup banyak.

“Saya kenal Pak Ryan ini sangat enerjik dan punya pengalaman dalam berorganisasi. Kita apresiasi keberaniannya untuk mengambil peran politik,” pungkas Ketua PMI Kota Makassar itu. (*)

 

Comment