BONE, BERITA-SULSEL.COM – Tersisa 15 hari sebelum pencoblosan, pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Bone nomor urut 3 dengan tagline BerAmal, Andi Asman Sulaiman dan Andi Akmal Pasluddin, berbagi ttiik lokasi kampanye agar tidak mengecewakan para pendukungnya.
Mengunjungi 3 titik lokasi kampanye, Selasa (12/11/24), di Kecamatan Libureng, yakni Kelurahan Ceppaga, Desa Tappale dan Desa Mario, calon wakil Bupati Bone, Andi Akmal Pasluddin, selalu didampingi Ketua DPC Perindo, Sainal Arifin. Melihat antusias masyarakat di setiap titik lokasi kampanye, Sainal menilai masyarakat memang merindukan perubahan.
“Hampir semua titik yang kami datangi, antusias warga itu luar biasa. Mau cuaca panas, hujan, mau pagi, siang, malam, warga tetap ramai-ramai hadir kalau ada kampanye BerAmal,” kata Sainal.
Mengulik isu pemberian uang atau adanya warga bayaran dalam setiap kampanye paslon BerAmal, Sainal tertawa. Baginya itu adalah isu murahan yang digaungkan oleh orang-orang yang iri dan tidak senang terhadap paslon BerAmal, Andi Asman Sulaiman dan Andi Akmal Pasluddin.
“Tidak ada pemberian uang, kita bahkan tidak menjanjikan uang sama warga. Mereka datang karena kenal dengan Andi Asman, kenal dengan keluarga besarnya dan banyak yang pernah dibantu. Begitu juga dengan Andi Akmal, bantuannya dimana-mana, jadi wajar warga datang sebagai bentuk terimakasih,” terangnya.
Sainal menambahkan figur Andi Asman dan Andi Akmal sepertinya memang telah lama dinantikan masyarakat Bone. Keduanya dikenal sederhana, merakyat, jujur, tidak banyak bicara tapi banyak membantu masyarakat. Bahkan keduanya rela korbankan keinginan pribadi demi memenuhi apa yang menjadi keinginan rakyat.
“Kalau hanya memikirkan dirinya untuk apa repot-repot mencalonkan diri, jadi bupati dan wakil bupati itu tidak gampang, berat bebannya,” tambah Sainal.
Punya rekam jejak yang baik, kinerja yang mumpuni, paslon BerAmal fokus menyampaikan program dan visi misi mereka di setiap titik lokasi kampanye. Sainal mengatakan paslon BerAmal ini punya nilai jual sehingga tidak perlu peduli berusaha menjatuhkan paslon lainnya.
“Yang pasti, BerAmal itu pilihan cerdas,” tutupnya. (eka)
Comment